Satuan Polisi Pamong Praja Kota Surakarta Bersama Tim Cipta Kondisi Kota Surakarta dalam memutus rantai penyebaran pandemi Corona Virus Disease 2019 di Kota Surakarta, mengadakan kegiatan Operasi Cipta Kondisi Pelanggaran Protokol Kesehatan
Tim Cipta Kondisi memberikan Tes Swab Antigen kepada para pelanggar yang tidak menggunakan masker di Alun-Alun Kidul. Operasi ini mendapatkan 65 Pasien Swab Antigen dengan rincian 57 Pasien Pria dan 8 Pasien Wanita dengan hasil semua Negatif
Tim Cipta Kondisi juga melakukan Tes Swab Antigen kepada 40 Pelanggar dengan hasil 39 Orang Negatif dan 1 Orang Positif, Pelanggar yang positif langsung di bawa ke Rumah Sakit Bung Karno untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut
Harapan Pemerintah Kota Surakarta, dengan Sanksi Kerja Sosial ini, Masyarakat akan lebih sadar bahwa penerapan Protokol Kesehatan itu sangatlah penting untuk memutus rantai penyebaran Corona Virus Disease di Kota Surakarta